Jalin Harmoni Sulsel Bersama Warga Kota Makassar Rayakan Peringatan Hari Toleransi Internasional 2024

DOC: TIM DOKUMENTASI JALIN HARMONI SULSEL 2024

KabarIndonesia.id — Makassar, Pada Hari Minggu (17/11/2024), Di kawasan Car Free Day Boulevard Makassar, Seperti biasanya Suasana ramai dari berbagai kalangan Masyarakat di Kota Makassar beraktivitas berolahraga, sambil menikmati jajanan kuliner di Kota Makassar, tetapi ada yang berbeda dari seperti biasa, dengan kehadirannya Jalin Harmoni Sulsel (Jaringan Lintas Iman Harmoni Sulawesi Selatan) yang dimana Gerakan tersebut tergabung dari seluruh Organisasi Kepemudaan seluruh Lintas Agama & Iman Kepercayaan Di Sulawesi Selatan,

Jalin Harmoni Sulsel memberikan suasana keberagaman dan menarik dalam Car Freeday di Boulevard Makassar, dengan Merayakan Kampanye Peringatan Hari Toleransi Internasional 2024, yang dimana seperti Kita ketahui bersama Hari Toleransi Internasional setiap tahunnya ditetapkan setiap tanggal 16 November, Momentum tersebut untuk Merayakan Keberagaman dan Memperkuat Ruang Perjumpaan Lintas Budaya, Agama, dan Kepercayaan di seluruh dunia.

Khususnya di Kota Makassar Jalin Harmoni Sulsel Merayakan Peringatan Hari Toleransi 2024 yang melibatkan Orang Muda dari Berbagai Organisasi Kepemudaan seluruh Lintas Agama & Iman Kepercayaan dengan beberapa Item Kegiatan Inkulturasi Seni Budaya Lintas Iman, di Kota Makassar, seperti Tari 4 Etnis dari PMII di Sulawesi Selatan, Barongsai dari PERMABUDHI Sulsel (Samiun Lion Dance), Musikalisasi Puisi dan Musisi Lokal dari IJABI Kota Makassar.

Didalam Kegiatan tersebut juga terdapat item Pemberian Stiker Pesan Kedamaian & Toleransi, lalu dilanjutkan Tandatangan Petisi Komitmen Pilkada Damai 2024 di Kota Makassar yang ditandatangani oleh Organisasi Keanggotaan Jalin Harmoni Sulsel dan Warga Kota Makassar di area CFD Boulevard Kota Makassar, dan ditutup oleh Orasi Perdamaian & Doa Lintas Iman dari Doa Agama Islam Perwakilan GP Ansor Makassar, Doa Agama Konghucu Perwakilan dari Pemuda Konghucu, Doa Agama Buddha dari Persadabumi Sulsel, Doa Agama Katolik Perwakilan dari Pemuda Katolik Makassar, dan Doa Agama Kristen dari Pemuda STT-INTIM Makassar.

Kegiatan Perayaan Peringatan Hari Toleransi Internasional 2024 di Kota Makassar disambut antusiasme oleh Masyarakat Kota Makassar yang sedang berada di area Car Freeday Boulevard Makassar, Pada Hari Minggu (17/11/2024), adapun pendapat dari salah satu Warga Kota Makassar,

“Kegiatan ini bermanfaat bagi saya dan tentunya juga buat warga di Kota Makassar yang dimana Kita sebagai warga dalam berkehidupan di Kota Makassar sudah selayaknya menjaga perdamaian dan toleransi antar iman agama karena Kita sadari kondisi Kerukunan Umat Beragama di Kota Makassar kadang kali masih mempunyai Dinamika Pergesekan entah itu karena perbedaan Pilihan Politik” Ungkap Pak Oche

Senada juga dengan kesan dan pesan yang disampaikan oleh Pengisi Item Acara Tim Barongsai dari Permabudhi Sulsel Samiun Lion Dance “Salam sederhana Barongsai menurut kami adalah Tarian Tradisional yang tentunya relevan dengan Keberagaman di Makassar, maka dari itu sangat memberi kesan bagi Kami bisa berkesempatan Hadir dalam Perayaan Peringatan Hari Toleransi 2024 ini yang di inisiasi Bersama oleh Jalin Harmoni Sulsel”

Perayaan Peringatan Hari Toleransi ini di pandu oleh MC yang membuat suasana asik tentunya memberikan Kesan Pesan berupa “Kegiatan di Boulevard Makassar memperingati Hari Toleransi Sedunia melibatkan seni budaya seperti barongsai, tari tradisional, musik, puisi, dan doa lintas iman. Pengunjung diajak menandatangani petisi toleransi dan menyampaikan orasi perdamaian untuk Pilkada 2024 bebas isu SARA” Ajis Eka Putra dari Pemuda Gusdurian & LAPAR Sulsel

Lebih lanjutnya Pengisi Tim Penari 4 Etnis Sulsel oleh PMII Gowa membersi kesan & pesan “Walaupun Proses Kegiatan ini dari sebelum hingga Hari – H kegiatan di bumbuhi beberapa dinamika dan rasa panik tentunya tetap menjadi sangat berkesan Bagi Tim Penari 4 Etnis oleh PMII Gowa, dan Kegiatan Perayaan Peringatan Hari Toleransi 2024 ini tidak boleh menjadi Kegiatan yang berakhir sampai disini tetapi menormalisasikan perdamaian dan toleransi itu adalah hal yang baik, apalagi dengan kehadiran Tarian 4 Etnis Sulsel yang tentunya relevan bukan hanya jadi Representasi Keberagaman Suku, namun juga Keberagaman Lintas Iman di Sulawesi Selatan” Ungkap Khaer serta Tim Penari 4 Etnis Sulsel oleh PMII Gowa

Adapun pendapat kesan & pesan dari Panitia Divisi Perlengkapan Perayaan Peringatan Hari Toleransi 2024 yang merupakan Alumni dari Batch 2 Kemah Orang Muda Jalin Harmoni “Alhamdulillah Saya sangat bersyukur sekali bisa membantu dan menjadi salah satu Panitia acara ini, walaupun dengan banyak dinamika dan kendala tetapi Kegiatan Perayaan Peringatan Hari Toleransi Internasional 2024 ini berlangsung dengan Ramai dan Sukses, Semoga Kegiatan semacam ini perlu lebih banyak dilaksanakan oleh Anak Muda di Kota Makassaar sehingga lebih Peduli terhadap Isu-isu Perdamaian, dan Toleransi untuk Meningkatkan Kerukunan Umat Beragama di Kota Makassar” Ungkap Fauzah Latifah dari IJABI Sulsel

Kemudian pendapat Kesan & Pesan dari Panitia Divisi Administrasi Perayaan Peringatan Hari Toleransi 2024 “Hari Toleransi Bersama mengingatkan pentingnya merawat nilai persatuan dalam keberagaman. Perayaan ini menegaskan bahwa kunci hidup berdampingan secara damai adalah toleransi, yang harus dimulai dari diri sendiri. Keberagaman bukanlah penyebab perpecahan, melainkan kekuatan yang menyatukan umat manusia. Kita diciptakan beragam untuk saling mengenal, bukan membenci. Antusiasme warga dalam acara ini menginspirasi untuk terus menjaga toleransi sebagai fondasi masyarakat yang harmonis dan inklusif. Mari bersama merawat persatuan melalui keberagaman.” Ungkap Indri dari FATAYAT – NU

Selanjutnya Kesan & Pesan dari Panitia Steering Perayaan Peringatan Hari Toleransi 2024 “Kegiatan ini memberi bukti bahwa Toleransi dan Perdamaian di Kota Makassar bukan hanya sebatas Narasi tetapi Kita bisa mewujudkan untuk menggeser Intoleransi di Kota Makassar, terlebih dengan kegiatan ini juga mengangkat salah satu Isu Pilkada Kota Makassar 2024 yang rentan dengn Isu SARA, dan Jalin Harmoni Sulsel adalah Asa dan Bara Perdamaian & Toleransi yang selalu menyala” Ungkap Fikar dari Jaringan Intelektual Muhammadiyah Makassar

Salah satu Pengisi Doa Lintas Iman Doa Agama Islam dari GP Ansor Makassar “Acara CFD Peringatan Hari Toleransi Sedunia yang digelar Jalin Harmoni Sulsel menampilkan keharmonisan antarumat beragama, penguatan nilai kebhinekaan, dan semangat persatuan. Kegiatan ini dimeriahkan tarian 4 etnis, atraksi barongsai, dan musikalisasi puisi, yang mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat Kota Makassar. Saya berterima kasih atas kepercayaan memimpin Doa Lintas Iman sebagai perwakilan Islam. Acara ini juga menjadi momentum menyambut Pilkada damai, menunjukkan kecintaan warga terhadap toleransi dan persatuan. Terima kasih kepada Jalin Harmoni Sulsel atas dedikasinya.”

Selain itu juga salah satu Pengisi Doa Agama Buddha dari Persadabumi Sulsel menyampaikan juga Kesan & Pesannya “Mengikuti Perayaan Peringatan Hari Toleransi Internasional  menjadi pengalaman mendalam yang menyoroti keindahan keberagaman melalui penampilan budaya seperti Tari 4 Etnis di Sulsel, Atraksi Barongsai, serta khidmatnya Doa Lintas Iman yang memancarkan semangat perdamaian, sehingga dapat digarisbawahi bagi Saya Perbedaan adalah Kekuatan untuk membangun harmoni, menginspirasi pentingnya Toleransi yang inklusif dan penuh penghormatan dengan harapan nilai persatuan dan perdamaian dapat semakin dihidupi dakan kehidupan setiap Individu di Kota Makassar” Ungkap Jessica Cika.

Dan Kesan & Pesan dari Kord. Kegiatan Perayaan Peringatan Hari Toleransi Internasional 2024 di Kota Makassar “Bertambahlah lagi Pengalaman salah satunya dalam mengikuti proses Kegiatan yang peduli bagi Isu Perdamaian & Toleransi di Kota Makassar, tentunya Saya ucapkan Terima Kasih kepada Semua Pihak yang terlibat dalam Proses hingga Suksesnya Perayaan Peringatan Hari Toleransi Internasional 2024 di Kota Makassar khususnya Kita semua yang tergabung didalam Jalin Harmoni Sulsel, serta Para pihak pendukung kegiatan ini seperti Pemerintah Kota Makassar dari Kelurahan Masale yang memberikan Kami Ruang di Car Free Day Boulevard Makassar, dan Terima kasih juga kepada Ketua Permabudhi Sulsel Bapak Yonggris Lao. Mari Tetap Merawat & Menghidupi Perdamaian dan Toleransi di Kota Makassar” Ungkap Gerald dari Pemuda Katolik Komcab. Makassar.

Daftar Organisasi Panitia Perayaan Peringatan Hari Toleransi Internasional 2024:

  • Permabudhi Sulsel
  • Persadabhumi Makassar
  • STFT INTIM Makassar
  • PMII Metro Makassar
  • IMM Makassar
  • Fatayat NU Makassar
  • JIMM Makassar
  • LAPAR Sulsel
  • WALHI Sulsel
  • Pemuda Katolik Komcab Makassar
  • MIPG
  • GP Ansor Makassar
  • Ahmadiyah Makassar
  • PHDI Sulsel
  • IJABI
  • Oase Intim
  • PMII Cabang Gowa
  • Komunitas Baha’i
  • Gusdurian Makassar
  • YLBHI-LBH Makassar
  • GEMAKU