KabarIndonesia.id–Massa buruh melakukan aksi demonstrasi tolak omnibus law UU Cipta Kerja di depan Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker), Jakarta Pusat. Lalu lintas (Lalin) di Jalan Gatot Subroto arah Cawang Macet.
Massa demo sudah sampai di depan kantor Kemenaker pada siang ini, Selasa (10/11). Tidak ada pengalihan lalu lintas di depan Kantor Kemenaker.
Massa mengambil beberapa bahu jalan sehingga mengakibatkan kemacetan. Namun, selepas Kemenaker, lalu lintas kembali lancar. Kendaraan bisa kembali memacu kendaraannya dengan kecepatan normal.
Sementara itu, lalu lintas ke arah Semanggi, lalu lintas terpantau lancar.
Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budi Sartono mengatakan pihaknya telah menyiapkan serangkaian pengamanan terkait demo tersebut. Budi menyebut personel keamanan yang diturunkan disesuaikan dengan massa aksi.
"Kita sudah siapkan pengamanan sesuai dengan kebutuhan. (Personel keamanan) gabungan Polda, Polres, dan polsek," kata Budi saat dihubungi wartawan, Selasa (10/11).
Sementara itu, Wakapolres Metro Jakarta Selatan AKBP Antonius Agus Rahmanto menambahkan ada ratusan buruh yang menggelar aksi demonstrasi di depan gedung Kemenaker siang ini. Antonius mengatakan aksi tersebut dimulai sejak pukul 11.30 WIB.
"Estimasi massanya itu 400 ya, buruh semua. (Demonya) lagi berlangsung, sudah dari setengah jam lalu," terang Antonius.