News  

Swedia Tawarkan Kerjasama Transportasi Pemkot Makassar

KabarIndonesia.ID

KabarMakassar.Com — Hari ini, Delegasi Kedutaan Swedia bersama Business Sweden dan Sweden Sverige melakukan kunjungan di Kota Makassar, Kamis 30 November 2017.

Kunjungan Delegasi Swedia ini dalam rangka “Sustainable Urban Transport and Smart City Roadshow” di rumah jabatan Walikota Makassar pada pukul 08:00 WITA

Roadshow ini telah dimulai pada tanggal 28 November, dengan kunjungan ke beberapa kota besar di Indonesia yaitu Jakarta, Bandung dan diakhiri di Kota Makassar.

Roadshow yang berfokus pada kerjasama dalam bidang transportasi kota dan smart city ini bertujuan untuk berbagi ide, pengalaman dan tantangan dalam mengelola kota pintar dan sistem transportasi berkelanjutan.

Agenda pertama pada roadshow hari ini adalah diskusi meja bundar di kediaman walikota Makassar, namun, walikota Makassar tidak dapat menghadiri langsung kegiatan dikarenakan adanya kegiatan lain di luar kota pada waktu yang bersamaan.

Walau tanpa kehadiran Walikota Makassar, Ramdhan "Danny" Pomanto. Perwakilan dari roadshow ini cukup senang dapat terlibat dan berbagi pengetahuan terutama mengenai transportasi kota di Makassar.

Roadshow ini dihadiri oleh Robert Lejon, Selaku ketua Trade & Promotion Kedutaan Swedia, Andi Hadijah Iriani selaku Kepala Bappeda Kota Makassar Erik Jenelius, Assitant Professor of Public Transport System Departemen Ilmu Transportasi di KTH Royal Institute of technology sekaligus ketua Imobility Lab.

Perwakilan perusahaan Swedia juga turut hadir dalam roundtable discussion ini, diantaranya perwakilan dari ABB, Volvo, SKF, Transiro, dan Scania

“saya berharap diskusi ini dapat menciptakan kerjasama yang baik dalam menyelesaikan permasalahan transportasi kota yang ada di Makassar, dan kami siap berbagi pengalaman terkait hal tersebut,” kata Robert Lejon

Roadshow ini akan kembali dilanjutkan pada siang hari di Hotel Aston Makassar dengan mengadakan Workshop berjudul “Efficient Urban Transport Solutions For A. Developing City” untuk membahas permasalahan dan potensi yang dimiliki Makassar terkait transportasi kota. (*)